Sabtu, 11 Desember 2010

EXPECTO PATRONUM

  1. EXPECTO PATRONUM: Menciptakan Patronus (pelindung) untuk mengusir Dementor. Catatan : Sebentuk asap keperakan akan keluar dari ujung tongkat sihir saat menggunakan mantra ini. Bentuknya bermacam-macam, biasanya binatang. Kuat tidaknya Patronus, tergantung kepada kekuatan pikiran pemantra. Patronus adalah perwujudan pikiran-pikiran baik dan bahagia pemantra. Lagi-lagi mantra ini diambil dari bahasa Latin yaitu ‘expecto’ yang artinya ‘menunggu/berharap’, dan ‘patronus’ yang artinya ‘pelindung’. Jadi kurang lebih expecto patronum itu artinya ‘menunggu datangnya pelindung’.
  2.  Dan sekali lagi bagaimana dengan kita yang seorang muggle? Tidak diragukan lagi, kita mungkin pernah mengalaminya, atau bahkan sering, saat-saat dimana ketika kita menghadapi sebuah masalah hingga kita seperti kehilangan kebahagiaan, kehilangan semangat hidup, yang ada sepertinya hanyalah kesedihaan (jangan-jangan memang ada dementor disekitar kita ). Seperti halnya penguasaan mantra riddicullus dialam bukan sihir, matra patronus dialam bukan sihir juga kita harus kuasai dengan cara yang sama, mainkan imajinasimu, tidak perlu mantra. Seperti halnya penguasaan patronus, ini juga akan sangat susah, perlu latihan dan kerja keras. Karena bagaimana kita bisa membayangkan kebahagiaan ditengan kesedihan yang mendera kita. Namun susah bukan berarti tidak bisa kan. Kalau kita tidak ingin Dementor mengambil kebahagiaan kita, sepertinya kita juga harus menguasai ‘mantra patronus’. Tidak percaya? Sekali lagi, boleh dicoba, masih tetap gratis.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar